Tanjab Barat, – Sebagai wujud kepedulian pemerintah daerah terhadap warga kurang mampu, Bupati Tanjung Jabung Barat (Tanjab Barat), Drs. H. Anwar Sadat, M.Ag.,mengunjungi salah satu warga kurang mampu di parit 5,desa Tungkal L, Kecamatan Tungkal Ilir, Kamis (10/4/2025).
Dalam kunjungan tersebut Bupati Anwar Sadat ,menyerahkan secara langsung bantuan Rumah Layak Huni senilai Rp.25 juta dan sembako.
Bantuan rumah layak huni tersebut,bersumber dari dana Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Kabupaten Tanjab Barat.
“Ini adalah bentuk nyata kehadiran pemerintah dalam menjawab kebutuhan masyarakat, Kami ingin memastikan bahwa setiap warga, termasuk Ibu Masrihat dan kelima anaknya, bisa tinggal di rumah yang aman dan layak,” ungkap Bupati.
sementara Masrihat,menyampaikan ucapan terima kasih Pak Bupati, saya tidak tahu harus berkata apa. bantuan yang diberikan sangat berarti bagi kami. Semoga Allah membalas kebaikan Bapak," ucap masrihat. (CR7)